Quantcast
Channel: Gadget – Tech Dbagus
Viewing all articles
Browse latest Browse all 140

Tips Memilih Headset Bluetooth Murah

$
0
0

Headset bluetooth saat ini dibutuhkan untuk mempermudah kegiatan berkomunikasi lewat handphone. Produsen Headset saat ini terus mengembangkan teknik baru dalam mendesain perangkat headset. Ini dikarenakan perkembangan headset telah didukung  dengan teknologi terkini yang mampu memberikan kesan simpel dan memiliki fungsi yang lebih baik. Ada berbagai jenis Headset yang bisa Anda pilih dengan harga yang bervariasi. Untuk memilih headset bluetooth murah, simak beberapa tips berikut ini.

Samsung WEP470

Beberapa tips memilih Headset Bluetooth murah

  1. Kualitas suara

Sebelum Anda berpikir mengenai desain dan fitur, yang paling penting adalah Anda harus memilih headset yang memiliki suara bagus. Kualitas audio menjadi pilihan utama karena fungsi dari headset itu sendiri. Selain itu, pilihlah headset yang memiliki dual-microphone noise-canceling, dan pilih produk yang memiliki garansi. Ini untuk menjaga jika ada kemungkinan headset tidak sesuai keinginan Anda. Anda beberapa headset bluetooth mudah yang bisa Anda pilih seperti Plantronics voyager Pro dan Plantronics Discovery 975. Sedangkan beberapa headset yang lebih unik adalah Motorola Endeaver HX1 karena mampu menghalangi suara asing. Jika ingin mendapatkan stereo headset bluetooth, kualitas audio musik juga perlu diperhatikan.

  1. Kenyamanan

Hal ini sama pentingnya dengan kualitas suara. Pilihlah headset bluetooth murah yang nyaman untuk dikenakan. Biasanya headset tersebut Anda gunakan selama beberapa jam sehingga kenyamanan menjadi faktor penting. Di lain sisi Anda juga perlu mengetahui bahaya menggunakan headset terlalu lama.

  1. Fitur

Perkembangan teknologi saat ini membuat headset tidak hanya berfungsi untuk menjawab dan melakukan panggilan saja. Headset terbaru saat ini memiliki beberapa fitur menarik dengan harga yang murah. Headset tersebut memiliki teknologi multipoint, yang berfungsi untuk menghubungkan dua perangkat  yang berbeda. Dalam hal ini Anda dapat memasang dan memasang ke dua telepon tanpa melepas dan menyambungkan kembali. Ini sangat berguna bagi Anda yang memiliki dua telepon. Jika Anda hobi mendengarkan musik memalui headset maka Anda disarankan memilih headset yang kompatibel dengan A2DP (Advanced Audio Distribution Profile).

  1. Desain

Walaupun tidak sepenting kualitas suara dan kenyamanan, namun desain merupakan salah satu hal dalam memilih headset bluetooth murah yang menjadi pertimbangan. Pilihlah desain sesuai selera Anda, karena beberapa headset keluaran sekarang memiliki desain yang unik. Selain itu, perhatikan bahanyang digunakan. Pilihlah bahan pada bagian busa yang halus agar jika digunakan ditelinga Anda tidak mudah sakit. Lapisan busa tersebut juga harus kuat agar tidak mudah terlkelupas.

Itulah beberapa tips yang perlu diperhatikan dalam memilih headset bluetooth murah. Untuk headset dengan kualitas terbaik Anda bisa memilih Samsung WEP470 yang dibanderol dengan harga Rp 300 ribu.

Baca juga Teknologi Virtual Reality

The post Tips Memilih Headset Bluetooth Murah appeared first on Berita Teknologi.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 140

Trending Articles